Selamat Datang di Situs Ilmu Perbankan

Apabila anda ingin membagikan ilmu pengetahuan perbankan secara gratis dalam bentuk tulisan dan buku online, dipersilahkan mengisi form pada kolom "Pendaftaran Penulis Ilmuperbankan" untuk dapat mengirimkan tulisan mengenai seputar ilmu perbankan via email dan tentunya akan kami review dahulu tulisan anda untuk kemudian akan kami terbitkan dalam situs ini, ataupun bagi sahabat yang mau kami bagikan buku gratis secara online melalui email dapat mendaftarkan diri dengan cara mengisi nama lengkap dan alamat email anda pada kolom "Gratis Buku Online", dan secara teratur akan kami kirimkan buku online secara gratis kepada para sahabat semua yang telah mendaftarkan nama dan alamatnya, terimakasih

Google Search

Minggu, 14 Februari 2010

Officer Development Program

Salah satu pengembangan SDM dunia perbankan dimulai dari ujung tombak dunia perbankan yaitu kesuksesan dalam mengumpulkan dana Funding, seperti Tabungan, Deposito, Giro, Saham serta Reksa Dana, dan keberhasilan dalam memberikan Lending berupa Kredit Tanpa Agunan seperti Kartu Kredit, Kredit dengan dasar kartu kredit, dan Kredit dengan menggunakan Jaminan kredit atau menggunakan Agunan yang berupa Sertifikat Hak Milik (SHM), Sertifikat Hak Guna Bangun, maupun Bukti Pemilikan Kendaraan Bermotor (BPKB) Motor atau Mobil

Ujung tombak untuk mengumpulkan dana Funding dan mencairkan Lending sebanyak-banyaknya dengan melihat dan menganalisa kelayakan nasabah dan debitur tersebut, tentunya harus ada divisi ataupun karyawan yang secara professional yang harus melakukan pekerjaan penting tersebut, dan karyawan dan proffessional yang wajib memiliki kualitas yang dibutuhkan sangatlah sedkit sekali, karna tidak semua orang dapat menjalankan pekerjaan yang menurut beberapa orang sangatlah berat dan mustahil dilakukan

Siapakah yang bertanggung jawab didalam membesarkan institusi perbankan tersebut ?, tidak lain dan tidak bukan adalah para karyawan proffessional perbankan yang biasa disebut sebagai Sales Officer, Marketing Officer, Account Officer, ataupun Officer Development Program, proffessional tersebut adalah merupakan bagian yang sangat penting dan wajib mendapatkan perhatian, dan komitmen yang sangat besar dari semua pimpinan yang memegang kendali didalam institusi perbankan

Apabila para pimpinan dan pemegang pucuk pimpinan tidak memperhatikan dan membuat suatu pelatihan khusus bagi para ujung tombak tersebut, maka kehancuran institusi perbankan tersebut dapat dipastikan akan mengalami kehancuran dalam waktu yang relatif lebih cepat dibandingkan biasanya, karna itulah disemua institusi perbankan tidak mau mengalami kesalahan terbesar ini, sehingga mereka berani menginvestasikan uang yang besar dari keseluruhan pengeluaran dalam institusi perbankan tersebut

Menurut penelitian para ahli terkemuka di dunia, semua perusahaan besar tercipta karna didalamnya ada beberapa Marketing Sejati yang mengabdikan dirinya untuk berkembang dan fokus didalam ilmu untuk mengembangkan diri agar lebih banyak menjual prodk yang mereka tawarkan, dan berusaha menjadikan dirinya sebagai Marketing Sejati disegala kehidupannya dan berusaha untuk menjadikannya sebagai jalan hidup untuk mensejahterakan dirinya sendiri serta perusahaannya, sehingga akhirnya Marketing Sejati tersebut menjadi bosan karna telah mencapai kesuksesan dan keberhasilannya didalam menjual sehingga keluar dari perusahaan tersebut dan membuka perusahaan sendiri dan menantang dunia agar dapat membeli lebih banyak lagi dari yang pernah dijualnya dimasa lalu

Sedangkan kesalahan terbesar di negara kita adalah semua orang berusaha untuk duduk dibelakang meja dan memerintah para marketing tanpa menjalani terlebih dahulu bagaimana seni menjadi seorang Marketing Sejati, sehingga yang terjadi adalah memandang enteng dan melihat pekerjaan Marketing sebagai suatu pekerjaan rendahan dan mungkin "nista" dimatanya, sehingga menjadi jawaban mengapa perusahaan yang dipimpinnya tidak pernah berhasil menjual barang dengan jumlah yang memuaskan dan bahkan tidak pernah sukses dalam mencapai target yang telah ditentukan bersama

Dan semua orang yang berhasil didalam kehidupan dan perusahaannya adalah mereka yang merintis perjalanan kariernya dari marketing yang bersusah payah sehingga akhirnya menguasai ilmu sebagai Marketing Sejati sehingga di pertengahan umurnya sudah menjadi seorang Milyuner bahkan menjadi Trilyuner dengan cara-cara yang telah dikuasainya dalam menjual dan mengembangkan suatu produk dan jasa, dan banyak orang yang akhirnya ingin mengetahui bahkan berani membayar mahal sekali untuk mengetahui apa rahasia-nya agar dapat berhasil dan sukses dalam kehidupannya tersebut

Apakah kita akan terus melakukan kesalahan terbesar dan terbodoh tersebut sehingga kita membiarkan kesempatan untuk berhasil dan sukses diluar dugaan kita semua ?

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Silahkan berikan komentar anda